"Postingan ini ditujukan untuk ALMAMATER kami tercinta"
Terlihat, Gambar disamping merupakan situasi yang ada di salah satu unit Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta, yaitu kampus 3 yang ada di Jl. Prof. Dr. soepomo SH. Janturan, Warungboto Yogyakarta. Kondisi ini terjadi saat masa pembayaran SPP semester genap T.A 2010/2011, pada pukul 07.55wib tanggal 22 februari 2011 para mahasiswa sudah mengantri sebelum loket bank tersebut dibuka.
Foto oleh, Faik Fauzi Mulachella |
Sebenarnya keadaan seperti ini sudah belangsung lama, mungkin memang sudah dari generasi ke generasi. Seperti akan mengikuti audisi saja, sungguh keadaan yang tidak patut untuk dicontoh dan dilestarikan tapi memang inilah yg terjadi.
Dalam hal ini, apakah ada yang bisa disalahkan ? Pihak kampus telah memberikan fasilitas dan membuat suatu sistem, tetapi dalam kenyataanya fasilitas dan sistem tersebut tidak sebanding dengan pencapaian yang diinginkan. Bagaimana tidak, dari sekian banyaknya mahasiswa dan (3 unit) kampus yang ada hanya satu bank di tiap unit kampus.
Kampus sudah memberikan alternatif untuk proses pembayaran uang kuliah, dengan membayar Pada bank yang ada di luar kampus, yaitu :
- Bank "Syari'ah Mandiri" No. Rek. 03000944 An. UNIVERSITAS AHMAD DAHLAN
- Bank "BNI'46" No. Rek. 0039227790 An. UNIVERSITAS AHMAD DAHLAN
- Slip asli pengiriman
- Foto copy slip asli pengiriman
- Foto copy KTM (Katu Tanda Mahasiswa)
Kebijakan tersebut masih dipandang tidak memudahkan bagi mahasiswa malah seakan tambah menyusahkan.
Yach ... semoga sistem, pelayanan dan fasilitas dari Universitas Ahmad Dahlan semakin baik lagi !
"Tidak lupa, Aniversary bagi UAD untuk ke 50th".
Bagaimana suara mahasiswa ??? Silahkan kliik disini.
starfish7-koga.blogspot.com
Sumber gambar: Faik Fauzi Mulachella
Powered by Firman Koga
Related Post:
0 Responses to Mengantri dalam membayar kuliah